eFootball 2024 mengenal istilah gaya main yang merujuk pada skill dan karakteristik khusus pemain tertentu. Nah, salah satu gaya main yang banyak dicari di eFootball adalah pemain jangkar atau anchor man.
Pemain jangkar di eFootball adalah seorang penghubung utama di lini tengah yang punya kemampuan dalam mendistribusikan bola dan menjaga keseimbangan tim. Pergerakannya cenderung statis, tetapi punya peran yang teramat penting.
Pemain jangkar biasanya berposisi tepat di depan kedua bek tengah tim. Pemain yang secara posisi bisa disebut sebagai gelandang bertahan tetapi punya tugas khusus sebagai penghubung. Pemain tipe ini biasanya juga sering disebut sebagai pemain nomor enam.
Berikut beberapa anchor man terbaik di eFootball 2024.
Rodri

Tidak salah menyebut Rodri sebagai pemain jangkar terbaik di eFootball 2024. Pemain Manchester ini sering masuk ke dalam POTW karena di sepak bola sungguhan pun, ia memang punya kemampuan luar biasa sebagai seorang anchor.
Kelebihan Rodri dibandingkan dengan jangkar lainnya adalah skill set-nya yang lengkap. Sebagai pemain nomor enam, ia punya fisik mumpuni, kemampuan passing istimewa, dan bisa melepaskan sepakan jarak jauh mematikan.
A. Tchouameni

Meski di sepak bola sungguhan sering di bawah bayang-bayang Casemiro, Tchouameni tetap layak disebut sebagai salah satu pemain jangkar terbaik saat ini. Atribut fisik dan teknisnya seimbang, membuatnya cocok sebagai jenderal di lini tengah.
Di eFootball, kartu terbaik Tchouameni memungkinkannya memiliki rating hingga 95. Berbagai skill dasar sebagai seorang pengumpan dari lini tengah ia kuasai, termasuk One Touch Pass dan Weighted Pass. Ia juga punya skill khusus Long Ball Expert.
D. Rice
Walaupun di Arsenal lebih sering berperan sebagai gelandang box to box, Declan Rice juga punya kemampuan mumpuni sebagai seorang pemain jangkar. Semua berkat kemampuannya membaca permainan, baik saat bertahan maupun menyerang.
Rice juga punya satu kartu khusus yang menempatkannya sebagai anchor man. Kartu tersebut menonjolkan kemampuannya dalam bertahan, di mana statistik defensive awareness, defensive engagement, tackling, dan aggression-nya berada di atas 85.
Hakan Calhanoglu

Calhanoglu adalah salah satu anchor man terbaik di eFootball saat ini. Salah satu kartu POTW-nya menampilkan Calhanoglu dengan rating 94. Statistiknya menonjolkan kemampuan dalam melepaskan operan dan tembakan jarak jauh.
Mantan pemain Bayer Leverkusen ini sebetulnya lebih sering dikenal sebagai gelandang serang. Namun, sejak di Inter Milan pada musim 2023-24, perannya berubah menjadi seorang regista yang beroperasi tepat di depan bek tengah tim.
Wataru Endo

Siapa sangka Wataru Endo yang dibeli dengan harga murah dari Stuttgart bisa menjadi salah satu gelandang terbaik di Premier League 2023-24? Liverpool jelas beruntung mendapatkannya karena Endo hadir melebihi segala ekspektasi.
Di eFootball 2024, ia termasuk salah satu pemain jangkar terbaik. Ia bahkan masuk ke dalam Player of the Season (POTS) dengan rating 94. Statistiknya yang paling menonjol antara lain defensive engagement, tackling, dan aggression. Semuanya berada di atas 90.
Pemain jangkar cocok dimainkan sebagai gelandang bertahan (DMF) tunggal dalam formasi 4-1-4-1 dan 4-3-3 atau turunannya. Opsi lain adalah formasi 3-1-4-2 seperti yang dimainkan Inter Milan saat menjadi juara Serie A musim lalu.