Moonton mengumumkan bahwa event KOF 97 MLBB dirilis pada tanggal 24 April sampai 31 Mei 2024. Ada tiga skin KOF terbaru di event ini. Seperti apa efek visual dan animasinya? Berikut review skin KOF phase 3 2024.
Review skin KOF phase 3 2024
Ada tiga hero baru yang mendapatkan skin KOF. Ketiga hero tersebut adalah Masha, Valir, dan Paquito. Masha mendapatkan skin KOF “Mai”, Valir kebagian skin KOF “Kyo”, sedangkan Paquito mendapatkan skin KOF “Terry”.
Event KOF phase 3 2024 merujuk ke edisi tertentu dari game KOF, yakni KOF 97. Itulah kenapa Moonton menyebut event kali ini sebagai sebagai MLBB x KOF 97, beda dengan event sebelumnya yang hanya MLBB x KOF.
Perbedaan lainnya adalah hadirnya ID tag eksklusif untuk skin KOF 97 yang menunjukkan nomor urut pemiliknya. Konsep seperti ini pertama kali diperkenalkan Moonton di skin All Star Moskov Infernal Wyrmlord.

Dari segi tampilan, skin KOF terbaru 2024 sama-sama menggambarkan karakter KOF dengan cukup akurat. Skin KOF Valir adalah perwujudan karakter Kyo, skin KOF Paquito mewakili Terry, sedangkan skin KOF Masha menyerupai Mai.
Hanya saja, Moonton melakukan beberapa penyesuaian tertentu, misalnya menambahkan sedikit pakaian hitam untuk menutupi bagian dada, paha, dan bokong skin KOF Mai. Hal yang juga mereka lakukan pada skin Titan Eren.
Pergerakan hero saat bertanding juga tidak sepenuhnya serupa dengan karakter asli King of Fighters. Misalnya saja karakter Kyo yang seharusnya menyerang dengan pukulan, sedangkan skinnya tidak seperti itu.
Berikut perbandingan skin MLBB x KOF 97 dengan karakter asli King of Fighters.



Soal efek skill, masing-masing skin KOF 97 MLBB memiliki efek api yang menyala saat skill sedang digunakan. Sayangnya, tidak ada yang spesial dari efek tersebut. Bahkan sebagian efeknya terkesan seperti skin basic.
Mana yang paling worth it?
Di antara semua skin KOF 97, menurut kami skin KOF Masha “Mai Shiranui” yang paling worth it untuk dimiliki. Salah satu alasannya karena Masha hampir sepenuhnya berubah di skin ini, bahkan skillnya agak berbeda dari sebelumnya.
Di samping itu, desain skin KOF Mai membuat hero Masha jadi waifuable, meski pakaian yang digunakan tidak terlalu identik dengan karakter Mai di game King of Fighters 97.
Skin MLBB x KOF 97 bisa didapatkan melalui draw seharga 225 Diamond untuk 1x draw dan 2250 Diamond untuk 10x draw. Tersedia dua fase Premium Supply KOF 97 untuk kamu yang ingin mendapatkan tiket draw tambahan.